Janet Jackson Tunjukkan Duka di Twitter
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Janet Jackson nampaknya masih tidak bisa melupakan duka mendalamnya atas kematian sang kakak, Michael Jackson. Rabu (03/09) lalu, dia menuliskan rasa dukanya di akun Twitter miliknya atas meninggalnya King of Pop itu."Aku sayang kamu, Mike, dan aku merindukanmu," tulis Janet. Dia menandai tweet itu dengan nama Dunk, panggilan kesayangan Michael untuknya.Janet juga menjadi bagian dari 200 anggota keluarga dan teman dekat yang menghadiri upacara pemakaman Michael di Forest Lawn Memorial Park dan upacara penghormatan terakhir di Glendale, California, Kamis malam lalu.Acara itu juga dihadiri oleh Elizabeth Taylor, Lisa Marie Presley, Stevie Wonder, Gladys Knight, Macaulay Culkin, dan Mila Kunis.Pemakaman yang diperkirakan menelan biaya lebih dari US$1 juta itu seharusnya dilangsungkan pukul 7 malam. Namun acara tersebut diundur satu jam karena para tamu undangan harus menunggu keluarga Michael datang.Ayah Michael, Joe Jackson, datang sendiri namun duduk berdampingan dengan Katherine, ibunda Michael. Prince Michael, Paris, dan Blanket datang pukul 8.15 malam. Mereka duduk di deretan depan, diapit oleh Katherine dan La Toya.Sementara itu, telah diklaim jika Janet akan membahas tentang kematian Michael dengan majalah Amerika, Harper's Bazaar. "Dia akan memberikan cerita eksklusif dan berita ini akan muncul di sampul majalah," kata sebuah sumber seperti dilansir dari showbizspy.com.   Â
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(ss/npy)
Noviana Indah TW
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
