Jim Carrey Bakal Bikin Sekuel 'BRUCE ALMIGHTY'
Jim Carrey
© splashnews.com
Kapanlagi.com - Selain THE MASK, film lain yang melekat dengan sosok Jim Carrey mungkin adalah BRUCE ALMIGHTY dan DUMB & DUMBER. Walaupun selama ini tak ada kabar kalau dua film ini bakal dibuatkan kelanjutan namun ternyata Jim punya ambisi pribadi untuk mengangkat lagi dua karakter lama itu."Kami sempat ngobrol soal, mungkin, kembali ke karakter lama yang sudah ditunggu-tunggu penonton," ujar Jim Carrey saat ditanya proyek terbarunya setelah MR. POPPER'S PENGUINS. "Ada BRUCE ALMIGHTY dan kami juga sempat ngobrol soal mungkin kelanjutan dari DUMB & DUMBER," lanjutnya lagi. Ini memang bukan sebuah kepastian karena belum ada konfirmasi dari studio soal proyek ini.Jim Carrey membintangi DUMB & DUMBER tahun 1994 lalu. Film ini sempat dibuatkan prekuel di tahun 2003 lalu. Tak seperti DUMB & DUMBER, film berjudul DUMB AND DUMBERER: WHEN HARRY MET LLOYD ini malah dicaci-maki kritikus. BRUCE ALMIGHTY (2003) sendiri juga sempat dibuatkan spinoff berjudul EVAN ALMIGHTY yang diedarkan tahun 2007 lalu.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/roc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
