Julia Roberts: Industri Film Modern Makin Berat

Kapanlagi.com - Persaingan di dunia perfilman Hollywood kini makin susah saja, setidaknya inilah yang diakui oleh Julia Roberts. Bintang berbibir sensual ini mengatakan kalau ia tak akan pernah bisa berhasil jika memasuki industri film pada masa kini, pasalnya para pengkritik film makin pedas saja memberikan komentarnya.Aktris berusia 40 tahun ini meyakini kalau kehidupan di Tinseltown makin berat saja bagi aktris muda seperti Lindsay Lohan dan Keira Knightley, pasalnya dunia film modern makin mencekik leher."Kukira aku datang di saat yang lebih bagus di bisnis ini. Dulu tak penting soal fashion dan tak sebanyak itu media di luar sana. Anda dapat benar-benar mengusahakan pekerjaan Anda dengan sedikit lebih hari-hati," ungkap istri Dani Moder ini. 

(ctm/erl)

Editor:

Erlin

Rekomendasi
Trending