Kevin Federline Dihujat Para Pekerja Restoran

Kapanlagi.com - Kevin Federline lagi-lagi bermasalah. Kali ini dia harus berhadapan dengan kemarahan para pekerja fast food karena dianggap telah menghina pekerjaan mereka di iklan asuransi untuk perusahaan asuransi Nationwide pada acara Super Bowl.

Presiden dari National Restaurant Association (NRA) menganggap iklan itu telah menghina pekerjaan restoran sebagai pekerjaan rendah dan tidak menyenangkan. Dalam iklan itu, memperlihatkan adegan Kevin yang memimpikan menjadi penyanyi rap sedang memasak kentang goreng di restoran murah siap saji.

Dalam suratnya yang ditujukan kepada Nationwide, Presiden NRA, Steven Anderson, mengatakan, "Iklan itu sangat tajam dan langsung menghina kepada 12,8 juta penduduk Amerika yang bekerja pada industri restoran. Itu akan memberikan pandangan bahwa bekerja di restoran adalah pekerjaan rendah dan tidak menyenangkan."

Wakil presiden dari perusahaan asuransi tersebut, Steven Schreibman, membantah hal itu dan menegaskan bahwa iklan itu tidak bermaksud untuk menghina pekerja fast food.

"Kita tidak membodohi siapapun, kecuali mungkin Kevin Federline," kata Schreibman.

Bagian periklanan Nationwide menampilkan slogan yang bertuliskan 'Hidup datang padamu dengan cepat', yang akan ditayangkan pada website perusahaan yang akan diluncurkan hari Minggu (29/1), sebelum muncul pada acara Super Bowl yang akan ditayangkan 4 Februari mendatang. (m&c/boo)


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(mc/boo)

Rekomendasi
Trending