Makin Serius, Pangeran Harry Segera Melamar Meghan Markle?
Pangeran Harry © TPG Images
Kapanlagi.com - Sekitar setahun sudah Pangeran Harry berpacaran dengan aktris cantik, Meghan Markle. Meski hubungan keduanya masih terbilang masih awal, namun menurut beberapa laporan yang beredar menyebutkan bahwa keduanya sudah sangat serius.
Bahkan yang terbaru, beredar kabar bahwa Pangeran Harry siap untuk melamar pemeran serial Suits itu dalam waktu dekat. Berdasarkan penuturan penuturan salah satu sumber, bakal diadakan acara pertunangan pada bulan depan.
"Bakal ada acara lamaran formal dan bisa digelar secepat mungkin di bulan depan," ungkap sumber pada Majalah Heat, seperti yang dilansir dari Daily Star.
Advertisement
Pangeran Harry dan Meghan Markle kabarnya segera bertunangan © Daily MailSumber yang sama juga menyebutkan bahwa adik Pangeran William itu akan memberikan cincin dari perusahaan perhiasan langganan neneknya, Ratu Elizabeth II. Sedangkan untuk pernikahannya akan digelar pada tahun depan sekitar musim gugur.
Laporan yang menyebutkan keduanya sudah siap untuk membangun rumah tangga bersama juga muncul dari Entertainment News. Sumber yang dekat dengan pria 32 tahun itu menyebutkan bahwa fokus Meghan dan Harry adalah masa depan bersama.
"Kalau serius sih udah pasti ya. Harry sama Meghan fokusnya sudah ke masa depan. Kalau soal pertunangan bukan cuma Harry dan Meghan yang ngomongin, asisten rumah tangga Harry juga berharap mereka segera tunangan sebelum akhir tahun," jelasnya.
Sayangnya sampai saat ini belum ada konfirmasi dari pihak Kerajaan Inggris. Yang pasti kabar pertunangan dan pernikahan mereka sudah ditunggu-tunggu oleh penggemar.
Simak berita yang ini juga ya!
- [FOTO] Kepala Makin Botak, Pangeran William Jadi Gagal Ganteng?
- Ke Inggris, Ratu Letizia Ketemu Kate Middleton & Elizabeth II
- FOTO: Kehidupan Pangeran Harry Setelah Putri Diana Meninggal
- Parade Ultah Ratu Elizabeth II, 4 Generasi Kerajaan Berkumpul
- Kunjungi Sydney, Pangeran Harry Buktikan Cinta Pada Fansnya
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/mhr)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
