Sienna Miller Nikmati Liburan Bersama mantan Pacar Kate Moss
Kapanlagi.com - Rumor seputar hubungan Sienna Miller dengan mantan pacar Kate Moss, Jamie Burke, seakan terjawab sudah setelah keduanya kepergok menikmati waktu bersama di pantai Meksiko, Senin (19/2). Sienna sempat difoto topless dan terlihat berciuman selama menikmati liburannya bersama sang model.
Seorang saksi mengatakan, "Mereka seperti sepasang kekasih yang memadu cinta saat remaja."
Jamie, yang baru berusia 21 tahun, adalah putra dari seorang jutawan. Dia pernah dikabarkan berhubungan spesial dengan beberapa aktris cantik Hollywood, seperti, Lindsay Lohan, Kate Moss, dan Courtney Love.
Sedangkan Sienna, 25, baru saja putus dengan mantan pacarnya, Jude Law, pada akhir tahun lalu. Dan sempat dikabarkan dekat dengan beberapa aktor ganteng lainnya, termasuk, Hayden Christensen dan Josh Hartnett.
Advertisement
Awal Februari lalu, Sienna dan Jamie juga sempat kepergok berciuman di hotel Gramercy Park, New York. Namun sampai saat ini mereka masih belum mau mengkonfirmasikan hubungan mereka kepada publik.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ff/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba

