Kapanlagi.com - Jessica Iskandar yang sudah memasuki usia kehamilan 7 bulan menjalani sesi pemotretan maternity di Bali. Untuk pemotretan kali ini, Jessica Iskandar memilih sendiri 3 konsep berbeda yang masing-masingnya sangat cantik dan menarik untuk dikulik. Penasaran seperti apa penampilan di balik layar pemotretan sosok yang akrab disapa Jedar tersebut? Intip foto-fotonya berikut yuk.
1. Untuk pemotretan maternity kehamilan keduanya, Jessica Iskandar sendiri yang menentukan setiap konsep yang akan dieksekusi.

© youtube.com/Jessica Iskandar
2. Konsep pertama adalah tampilan serba emas yang dilakukan di dalam ruangan ini. Jedar tampil cantik dengan busana bak penari perut lengkap dengan head piece-nya.

© youtube.com/Jessica Iskandar
3. Penampilan Jedar yang all out ini tentunya langsung mengingatkan pada diva pop Beyonce. Tak terkecuali Vincent Verhaag yang dibuat pangling oleh sang istri.

© youtube.com/Jessica Iskandar
4. Untuk look kedua, Jedar lebih memilih konsep serba putih yang lebih kalem. Kali ini, wanita 34 tahun tersebut nggak foto sendirian.

© youtube.com/Jessica Iskandar
5. Selain maternity shoot, Jessica juga sekalian berfoto keluarga bareng Vincent dan El Barack. Kompaknya keluarga kecil ini saat berfoto bersama goals banget!

© youtube.com/Jessica Iskandar
6. Berbeda dari konsep sebelumnya, pemotretan serba putih ini dilakukan secara outdoor, mulai dari berpose di tangga batu hingga tepian kolam renang.

© youtube.com/Jessica Iskandar
7. Dilakukan di usia kehamilan yang makin besar ditambah baru sembuh dari Covid-19, Jedar mengaku masih sering merasa lelah selama sesi pemotretan.

© youtube.com/Jessica Iskandar
8. Tentunya pemotretan Jedar yang sedang berada di Bali kurang lengkap kalau belum dilakukan di tepi pantai yang menjadi sesi penutup maternity kali ini.

© youtube.com/Jessica Iskandar
9. Jedar yang tampil anggun dalam balutan gaun panjang yang memamerkan baby bump-nya berpose di atas batu karang dengan latar deburan ombak. Keren banget!

© youtube.com/Jessica Iskandar
10. Pemotretan ini akan jadi maternity shoot Jedar yang pertama dan terakhir. Karena dalam waktu dekat Vincent akan terbang ke Amerika untuk urusan pekerjaan.

© youtube.com/Jessica Iskandar
11. Pastinya semoga Jessica Iskandar dan buah hati senantiasa dilimpahi kesehatan serta diberi kelancaran hingga proses persalinan nanti.

© youtube.com/Jessica Iskandar
Simak Berita Lain yang Nggak Kalah Hot!