Adzana Bing Slamet & Rizky Alatas Resmi Menikah Dengan Mahar Bernominal Unik
Diperbarui: Diterbitkan:
    Adzana Bing Slamet dan Rizky Alatas resmi menikah. (instagram.com/velikiphoto)
Kapanlagi.com - Kabar bahagia baru saja datang dari dunia selebritis. Minggu (1/7) lalu Adzana Bing Slamet dan Rizky Alatas akhirnya mengikat cinta mereka dalam sebuah pernikahan.
Keduanya melakukan pernikahan di kawasan Jakarta Selatan. Dengan mahar sesuai tanggal pernikahan mereka, 172.018 rupiah, keduanya telah sah menjadi suami istri.
Adzana yang merupakan putri dari seniman Adi Bing Slamet ini tampil menawan di hari bahagianya. Rizky Alatas tampak sedikit gugup saat berhadapan dengan penghulu, namun akhirnya ijab dilakukan dengan lancar.
Advertisement
Adzana dan Rizky sah menikah setelah jalani masa pacaran empat tahun. (instagram.com/brutusrumahmode)Pasangan seleb ini sebelumnya telah menjalin kasih selama empat tahun. Kemudian keduanya bertunangan pada akhir tahun 2017 lalu. Sebelumnya seleb bernama lengkap Ratna Kharisma Adzana ini telah melakukan sesi prewedding di Bali.
Dalam momen akad nikahnya, Adzana memilih riasan adat Sunda. Paras ayu Adzana dipoles oleh makeup artis Bubah Alfian. Setelah melakukan ijab kabul, acara dilanjutkan resepsi dengan style nasional yang cantik.
Selamat menjalani hidup baru, dear Adzana dan Rizky. Semoga pernikahan kalian penuh cinta dan kebahagiaan!
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/rna)
Rezka Aulia
Advertisement
- 
								Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
										 - 
								Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas
										 
