Alexandra Gottardo Ketagihan Film Bertema Sosial

Alexandra Gottardo Ketagihan Film Bertema Sosial Alexandra Gottardo

Kapanlagi.com - Artis Alexandra Gottardo sudah dua kali kesempatan nonton bareng bersama Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Meneg PP dan PA), film terbarunya, TANAH AIR BETA. "Yang pasti seneng ya. Menyambut hari anak nasional yang sempat tertunda kemarin sekaligus promo juga. Tadi sama anak jalanan dan yatim piatu, mereka responnya bagus banget, antusias," ungkap Alexandra Gottardo, saat ditemui di Djakarta Teater, Jakarta, Minggu (01/08).Kedua kesempatan itu sebagai sebuah apresiasi atas film bertema sosial yang kaya pendidikan itu. Namun urusan nervous, dirinya lebih nervous saat memerankan Tatiana dalam film tersebut, dibanding harus ketemu menteri."Dia (menteri, red) kan jadwalnya padat banget, tapi bisa meluangkan waktu untuk menonton bareng seperti ini. Namun kalau nervous nggak, malah lebih nervous itu saat syuting film," terangnya.Membintangi film bertema sosial seperti, TANAH AIR BETA, menurutnya ada sebuah pencapaian tersendiri. Banyak pelajaran dan pengetahuan dari film seperti ini, yang sebelumnya tidak pernah tahu, dengan nonton film seperti ini bisa tahu."Memang secara akting berat di film seperti ini, namun buat saya film-film seperti ini susah-gampang, nagihi (bikin ketagihan, red). Apalagi kalau filmnya berhasil, berasa nagihi biarpun stress," pungkasnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/dar)

Rekomendasi
Trending