Anji - Rini, Ingin Perbaiki Kualitas Hubungan
Rini Idol - Anji Drive, ingin lebih berkualitas.
Kapanlagi.com - Sempat putus-nyambung dalam menjalin hubungan asmara, pasangan selebritis Anjie Drive dan Rini Idol nampaknya kian mengerti cara-cara untuk mempertahankan hubungan mereka. Menurut Anji, retaknya hubungan asmara dirinya dengan Rini murni karena kurangnya komunikasi. "Sebenarnya kemarin ada kesalahan komunikasi kita berdua.Komunikasi penting buat kita. Banyak yang diperbaiki dari diri gue, Harus berubah," Terang Anji saat ditemui di kawasan Kebun Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (2/12).Selama berpisah dengan Anji, Rini tak bisa menahan rasa rindunya kepada vokalis drive itu. Anji mengaku, Rini lah yang ternyata memintanya untuk kembali bersama."Rini ingin aku balik lagi, Rini tergantung banget kemarin sama gue. Datang dari Medan nggak ada teman di sini. Rini dekat sama gue, dan tergantung sama gue. Sekarang gue pengen lebih baik, lebih perhatian sama dia," pungkas Anji.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/buj/bar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
