Ayu Ting Ting - Enji Sudah Dapat Restu Orang Tua
Ayu Ting Ting dan kekasihnya: @KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Berpacaran di bulan Ramadan bukan sesuatu yang tabu untuk Ayu Ting-Ting. Ia menanggapinya dengan santai, mengaku tidak merasa risih karena memang tidak pernah melakukan hal-hal aneh.
"Nggak-lah, kalau risih mendingan engga usah pacaran," tukas Ayu saat ditemui di Masjid Kubah Emas, Jawa Barat, Kamis (26/7).
Apalagi, ternyata Ayu dan Enji sang kekasih, sudah mendapat restu dari kedua orang tua. Ayahanda Ayu, Abdul Rozak mengatakan telah menaruh kepercayaan yang sangat besar kepada calon menantunya tersebut.
"Ayah bersyukur banget, Ayu dapet calon suami yang jujur dan baik banget," kata sang ayah.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/buj/rea)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
