Bipasha Basu, Bantah Wawancara Dengan Amar Singh

Penulis: Anton

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Aktris Bollywood, Bipasha Basu, sangat terkejut setelah mendengar kabar mengenai beredarnya rekaman wawancara antara dirinya dan pemimpin dari Samajwadi Party, Amar Singh, yang sangat jelas disajikan dalam bentuk rekaman CD yang berjudul Amar Singh Ki Amar Kahani, yang dikirimkan ke salah satu stasiun televisi.

"Saya sangat terkejut atas laporan yang tak benar itu. Model wawancara kasar dan singkat itu bukanlah mencerminkan diri saya. Saya tak pernah melakukan wawancara singkat melalui telepon dengan Mr. Amar Singh dan laporan itu sangat 'kejam'," jelas Bipasha pada acara berita di Minggu sore.

Aktris JISM itu juga sedang mengupayakan jalur hukum untuk menyelesaikan hal itu. CD tersebut, yang diketahui berisi rekaman wawancara antara Singh dengan beberapa selebriti Bollywood, telah dikirimkan ke beberapa media minggu lalu.

CNN-IBN memutar berulangkali rekaman CD tersebut dan kemudian mengirimkannya ke Pengadilan Tinggi untuk dilakukan dengar pendapat. Singh meminta NDTV untuk tidak menayangkan isi dari CD tersebut, namun memberikannya ke pengadilan tinggi.

Menurut NDTV, Singh menolak untuk menghadap hakim untuk membela diri dan menyatakan bahwa CD tersebut mungkin telah mengalami perubahan dan direkayasa.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(ff/bun)

Editor:

Anton

Rekomendasi
Trending