Ssttt...Selebritis Ngobrol Isu Indomie di Twitter!

Ssttt...Selebritis Ngobrol Isu Indomie di Twitter! Christian Sugiono

Kapanlagi.com - Ramainya berita di televisi tentang mie instan Indomie buatan Indonesia yang dilarang dikonsumsi di Taipei, Taiwan cukup menghebohkan. Pasalnya, menurut Dinas kesehatan Taiwan, mie instan tersebut mengandung zat pengawet yang terdapat di bumbu dan kecap manisnya, dan apabila dikonsumsi akan merusak pencernaan terutama ginjal.

Meski dihujat di Taiwan, tapi Indomie tetap mendulang dukungan, termasuk beberapa seleb dan lain-lain seperti Christian Sugiono dan Fitri Tropica.

Menanggapi isu Indomie ini, Christian pun berkicau di akun Twitternya @csugiono "The perfect Indomie rebus: rebus mie ampe mateng, ganti air rebusan br. Mskin bumbu n telur. Tambahin seledri n rawit. #FrontPembelaIndomie,".

Senada dengan Christian, Fitri Tropica juga memberikan komentar di akun Tiwtternya bahwa mengkonsumsi Indomie juga aman karena tak ada kandungan zat mercury dan Hydroquinon.

@fitrop "Indomie tidak berbahaya! Karena tidak ada kandungan Mercury dan Hydroquinon. Aman kok untuk wajah. #Trims."

Di status berikutnya dengan becanda Fitri menuliskan @fitrop "Indomie can make him up, when a man down." #nyeduhIndomierasaQoryayam.

Christian juga menambahkan bahwa Indomie juga digemari oleh orang asing. @csugiono "Wkt gw di Jerman, Indomie yg dibawa tmn dari Jkt nilainya tinggi. Bisa dituker dgn nyuruh cuci piring 2x di dapur dia."

Sampai saat ini belum ada penjelasan lebih lanjut dari Badan Pemeriksaan Obat dan Makanan (BPOM) dan bisa disimpulkan bahwa Indomie memang masih layak untuk dikonsumsi. Indomie sendiri sudah menjadi santapan sehari-hari warga Indonesia dari berbagai kalangan.      

(kpl/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending