Dapat Oleh-Oleh Jengkol Dari Bambang Trihatmodjo, Mayangsari Takjub
Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo ©instagram/mayangsaritrihatmodjoreal
Kapanlagi.com - Bambang Trihatmodjo memberikan sebuah oleh-oleh yang tidak biasa kepada Mayangsari ketika ia pulang dari perjalanannya ke Palembang. Bukan barang mewah atau pempek, namun Bambang memberikan jengkol untuk istrinya.
Tetapi jengkol yang diberikan oleh Bambang bukanlah sembarang jengkol. Karena makanan yang dikenal dengan baunya yang sangat kuat ini berbentuk berbeda dari jengkol yang ada di Jakarta.
Mayang pun heran dengan bentuk jengkol yang dibawa pulang suaminya. Saking takjubnya, Mayang pun memamerkan jengkol oleh-oleh Bambang itu di akun Instagram barunya.
Advertisement
1. Lebih Suka Pete
Bentuk jengkol yang dibawa Bambang memang unik. Bukan pipih, tetapi bulat kecil-kecil, mirip permen cokelat yang tampak lezat. Sayangnya, Mayang lebih suka petai ketimbang jengkol.
"Sumpah baru tau bentuk jengkol ternyata adaaa yang seperti inii???? kecil tapi baunyaaaa jengkol bangeetttt???? Kalo akyu sihh syukanya petehhhhh????????????," tulis Mayang.
Ia pun menyebut Bambang sangat romantis, karena membawakan jengkol untuknya. Antara sindiran dan candaan, yang pasti Mayang tertawa mendapatkan oleh-oleh unik ini.
Yang Ini Nggak Kalah Hot!!!
- Pose OOTD di Rumah Mewahnya, Mayangsari Cantik Tenteng Tas Mahal
- Pandai Main Piano, Khirani Trihatmodjo Iringi Mayangsari Bernyanyi
- Deretan Artis Ini Pernah Jadi Model Video Klip Mayangsari, Kamu Tahu Nggak?
- 9 Lagu Mayangsari Paling Hits, Yuk Nostalgia Mana Paling Kamu Ingat?
- Jalan Bertiga, Mayangsari Makan di Warung Sederhana Dengan Bambang dan Khiran
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(Lama tak terdengar kabarnya, komedian senior Diding Boneng dilarikan ke Rumah Sakit.)
(kpl/phi)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
