Debby Sahertian Gagal Gelar Resepsi Perkawinan
Kapanlagi.com - Wanita yang dikenal dengan membuat bahasa gaul Debby Sahertian, yang beberapa waktu lalu menikah di Bali itu, resepsi pernikahnnya terrancam batal. Disinyalir karena mantan istri Andre J Dumais, Ossy masih sering merecoki keduanya.
Saat dikonfirmasi kembali ke Debby, dia mengaku kalau penundaan resepsinya dikarena hal itu bukan sesuatu yang penting. "Karena kesibukan kita akhirnya resepsi belum bisa berjalan. Enggak ada target jalanin aja dulu, saya belum mau ngurusin soal itu," ucap Debby ketika ditemui di Dharmawangsa Square, Kamis (1/6).
Karena mereka berdua menggangap pernikahan yang mereka lakukan di Bali itu sudah membuat heboh dengan gencarnya dari pemberitaan, makanya mereka belum terlalu memikirkan untuk menggelar resepsi seperti yang mereka sepakati berdua, "Dibilang penting nggak penting, tapi aku rindu pingin ketemu teman-teman," ucap Debby.
Kalau selama ini menghindar dari kejaran wartawan, karena Debby belum siap untuk berkomentar mengenai hubungannya dengan Andre J Dumais yang disebut-sebut dirinya sebagai perebut suami orang. "Iya karena kemarin-kemarin keadaannya belum pas aja," tandas Debby.
Advertisement
Menyoal anak Debby mengaku menyerahklan sepenuhnya pada yang maha kuasa, mengingat usianya yang tak tergolong muda lagi. "Pingin sich pingin, tapi saya nggak mau terlalu ngoyo. Pasrah sama yang di atas jalani aja deh," pungkas Debby.
Begitupula dengan sang suami yang berada disampingnya sangat perhatian dan seperti layaknnya anak-anak muda. Misalkan saat mereka sedang makan berdua, mereka sesekali saling bisik-bisik tertawa dan berciuman.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kl/ww)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
