Ferry Irawan Baru Resmi Jadi Duda Keren

Ferry Irawan Baru Resmi Jadi Duda Keren Ferry Irawan

Kapanlagi.com - Meskipun sudah lama diputuskan bercerai, aktor ganteng Ferry Irawan baru bisa membacakan ikrar talaknya. Saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, wajah Ferry terlihat sumringah ketika usai membacakan ikrar talaknya."Alhamdulillah meski hampir setahun setelah proses banding akhirnya saya mendapatkan ketetapan hukum. Lama juga ya, mungkin bisa ngalahin kasusnya Bambang Tri. Kasus ini bisa lama karena pihak mantan istri kan mengajukan banding," kata Ferry saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (20/1) siang.Pembacaan ikrar talak oleh Ferry memang memastikan kekalahan sang mantan istri Noviana Shintawati yang mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi Agama Jakarta. Hakim Pengadilan Tinggi Agama memutuskan untuk menguatkan putusan Pengadilan Agama. Lalu, apa isi bandingnya?"Isi banding saya kurang mengerti, bagi saya yang penting semuanya sudah selesai dan alhamdulillah. Mungkin untuk lebih jelasnya bisa bertanya kepada kuasa hukum saya," kata bintang film THE POLICE ini.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/boo)

Rekomendasi
Trending