[FOTO] Shezy Idris - Sheza Idris Adalah Saudari Kembar?

[FOTO] Shezy Idris - Sheza Idris Adalah Saudari Kembar? Sheza - Shezy Idris foto: KapanLagi.comĀ®

Kapanlagi.com - Sebagai dua orang saudari kandung, sepertinya sudah hal yang lumrah jika memiliki sedikit kemiripan. Kamu sendiri yang memiliki kakak atau adik, mungkin pernah kan mendapatkan kalimat 'Eh, wajahmu kok mirip dengan kakakmu ya?'
Jika kamu termasuk orang yang pernah mengalami hal tersebut, tenang saja jangan bingung. Karena di dunia ini ada banyak sekali kakak beradik kandung yang memiliki wajah mirip padahal mereka bukan saudara kandung.
Hal demikian itu rupanya dialami oleh dua selebritis cantik yakni ShezyĀ dan Sheza Idris. Dilihat dari namanya mungkin kamu sudah menduga jika dua wanita ini kembar. Namun cari tahu dulu faktanya.
Sang kakak Shezy, terlahir dengan nama Shilya Patrice Kirana Idris. Pada 6 Oktober mendatang, dia bakal genap berusia 33 tahun. Semenjak berusia lima tahun, ShezyĀ sudah terpilih sebagai None Cilik Jakarta Barat 1986. Salah satu sinetron yang membuat ShezyĀ populer adalah LuvĀ pada era 90-an.

Lalu sang adik, bernama lengkap Drisha Wijayanka Idris alias Sheza Idris. Pada 14 Oktober nanti dia genap berusia 26 tahun. Dibandingkan sang kakak, ShezaĀ memang lebih populer dengan membintangi lebih dari 10 judul sinetron. Dia bahkan pernah dikabarkan menjalin kasih dengan Ruben Onsu.
Namun semua pihak yang melihat ShezyĀ dan ShezaĀ sangat setuju jika dua wanita cantik ini sangat mirip. Padahal dari segi usia, ShezyĀ lebih tua 7 tahun daripada Sheza. Nah jika begini, apakah ShezyĀ yang awet muda atau ShezaĀ yang berwajah lebih dewasa? Apapun itu mereka tetap saja cantik kan?

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/aia)

Rekomendasi
Trending