Ge Pamungkas Tak Mudik & Pilih Lakukan Hal Ini
Ge Pamungkas © KapanLagi.com/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Bulan ramadan memanglah penuh ujian. Ada saja ujian yang datang silih berganti. Contohnya sajan yang dialami oleh komika Ge Pamungkas.
Sebelumnya Ge menceritakan bahwa ia sedang mengalami musim paceklik. Di bulan ramadan ini ia sepi tawaran pekerjaan. Alhasil ia lebih banyak menghabiskan waktunya untuk menonton TV dan berkumpul bersama keluarga.
Ge Pamungkas © KapanLagi.com/Nuzulur RakhmahTerkait dengan bulan ramadan yang identik dengan hari kemenangan alias lebaran, Ge pun menyampaikan bahwa ia tidak memiliki rencana untuk mudik. "Kebetulan gue darah Padang-Cirebon tapi untuk lebaran keluarga gue sendiri nggak ke sana," kata Ge  saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (23/5)..
Advertisement
Bukan tanpa alasan, hal ini terjadi karena keluarga besarnya banyak yang telah menetap di Jakarta. "Karena kebanyakan keluarga udah menetap di Jakarta, jadi enggak mudik," ujarnya.
Meskipun begitu ia merasa cukup senang. Dimana ia dapat menikmati sepinya kota Jakarta. Menurutnya, "Jadi pas lebaran gue adalah salah orang Jakarta yang menikmati indahnya kota Jakarta tanpa mobil dan macet. Enggak deng gue anak Tangerang si jalur mudik juga kan haha."
Bahkan hingga saat ini ia mengaku tak memiliki rencana tertentu di momen lebaran nanti, selain berkumpul dengan keluarga. "Paling kalau lebaran tahun ini ya sama keluarga aja. Lagian kalau keluar mau ke mana? Malas pasti godaannya banyak jajan dan dimana-mana ramai. Mau berenang? Enggak bisa berenang juga," tutup Ge Pamungkas.
Jangan Lewatkan!
Ge Pamungkas Akui Sepi Tawaran Job Ramadan
Seru! Simak Tantangan Kapanlagi.com Untuk Cast Film 'SUSAH SINYAL' Ini
Ernest Prakasa Tanyakan Pertanyaan Yang Susah Dijawab Oleh Adinia Wirasti, Apa Sih?
Ditantang Kapanlagi.com, Cast Film 'SUSAH SINYAL' Coba Tebak Judul Lagu
Simak Serunya Cast Film 'SUSAH SINYAL' Tebak Judul Lagu
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/rhm/ren)
Nuzulur Rakhmah
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
