Hughes Tawarkan Pendidikan 'Home Schooling'

Kapanlagi.com - Orang tua yang ingin menggunakan sistem home schooling atau pendidikan sekolah di rumah bagi anaknya mungkin dapat membawanya ke E-Hughes Schooling. "Electronic Hughes Schooling adalah sebuah sekolah jarak jauh yang berbasis internet," katanya dalam acara Kampanye Peduli Pendidikan Kesetaraan 2006-2007 di Jakarta, Rabu.

Wanita yang bernama lengkap Desak Made Hughesia Dewi itu mengungkapkan, salah satu yang menjadi siswa di sekolah tersebut adalah pesinetron Nia Ramadhani. Selain itu, tidak tertutup kemungkinan anak-anak Indonesia Idol juga akan mengikuti E-Hughes Schooling.

Menurut dia, dalam sekolah yang tidak dibatasi oleh keharusan memakai seragam dan berada dalam ruang kelas itu, anak-anak diberikan kesempatan seluas-luasnya untuk mengembangkan minat dan bakat yang mereka miliki.

"Misalnya Nia Ramadhani yang tertarik pada dunia fashion khususnya dalam membuka butik, maka kami arahkan dia untuk belajar mengenai hal itu misalnya dari Nelwan Anwar, Adjie Notonegoro atau Ivan Gunawan," kata Hughes.

Karenanya, home schooling memiliki keunggulan diantaranya karena setiap anak mendapatkan kurikulum yang berbeda sesuai dengan konsep "setiap individu adalah unik".

Ia juga mengemukakan, home schooling,/i> tidaklah dimaksudkan untuk mengkonfrontasi pendidikan konvensional yang berlangsung di dalam kelas, tetapi hanya sebagai suatu bentuk wacana alternatif.

"Jadi, ada pilihan bagi anak yang tidak sanggup atau tidak bisa mengikuti sistem pelajaran kelas," ujar wanita yang kini berusia 31 tahun itu.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(*/dar)

Rekomendasi
Trending