Jenguk Bayi Inul, Krisdayanti Ogah Nambah Momongan

Kapanlagi.com - Melihat seorang bayi yang baru lahir biasanya menggugah keinginan seorang ibu untuk ikut memiliki seorang bayi. Namun tak begitu adanya dengan diva pop Indonesia, Krisdayanti. Hal itu diungkapkannya saat mengunjungi bayi pertama Inul Daratista di kediaman ratu ngebor itu di Pondok Indah, Jaksel, Minggu (31/05)."Kalau saya nggak kepengen punya bayi lagi. Tapi bayinya Mbak Inul mengingatkan saya pada anak-anak saya waktu masih kecil. Mereka terlihat lucu seperti Yusuf," kata KD.Sebenarnya KD ingin sekali menggendong Yusuf, putra pertama Inul yang ditunggu-tunggu selama belasan tahun itu. Namun karena melihat tubuh Yusuf yang amat kecil, KD mengaku tidak tega memegangnya. "Nggak tega, takut kenapa-kenapa," tuturnya."Saya cuma bisa mendoakan agar Yusuf jadi anak yang barokah, sholeh, dan berguna bagi orang tuanya," harap KD yang datang bersama beberapa artis lainnya seperti Titiek Puspa, Anne J Cotto, Asti Ananta, dan beberapa pejabat dan mantan pejabat Indonesia.   

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/hen/npy)

Rekomendasi
Trending