Jennifer Dunn Akan Minta Penangguhan Penahanan

Jennifer Dunn Akan Minta Penangguhan Penahanan Jennifer Dunn

Kapanlagi.com - Siapa bilang enak berada di dalam sel penjara. Hal itu pula yang dirasakan oleh artis Jennifer Dunn. Akibat tersangkut kasus narkoba, dan menginap di balik jeruji penjara Polda Metro Jaya, Jennifer pun bersiap akan meminta penangguhan penahanan."Kita baru bertemu dengan dia tadi. Ya langkah pertama kita akan mengikuti proses dan kita akan ikuti, kita juga akan upayakan penangguhan penahanan, karena Jennifer memang ingin pulang," kata kuasa hukum Jennifer, Sunan Kalijaga saat ditemui usai menjenguk Jennifer di rutan narkoba Polda Metro Jaya, Sabtu (24/10) malam.Saat disinggung mengenai jaminan yang akan diberikan oleh Jennifer mengenai penangguhan penahanan, Sunan Kalijaga belum bisa memberikan jawabannya. Baginya, penangguhan penahanan adalah bagian dari hak tersangka."Kalau soal jaminan kita belum bisa jawab, karena akan kita diskusikan dulu dengan orangtua Jennifer. Mengenai permintaan penangguhan penahanan hal itu kan merupakan bagian dari undang-undang juga, jadi kita akan upayakan nantinya," ujar Sunan.Jennifer Dunn sendiri tertangkap tangan sedang melakukan pesta narkoba bersama teman-temannya di kamar kosnya di kawasan Jeruk Purut, Pasar Minggu Jakarta Selatan. Dalam penggerebekan itu, nama aktor Vicky Nitinegoro juga sempat tersangkut karena berada dalam satu rumah bersama Jennifer. Saat ini dirinya sedang ditahan di rutan narkoba, Polda Metro Jaya.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/bee)

Rekomendasi
Trending