Judika Jauh Dari Romantis
Kapanlagi.com - Hubungan cinta Judika dan Duma Riris terbilang cukup unik. Pasangan yang sama-sama terpikat di pertemuan pertama ini merasa saling cocok. Awal hubungan mereka pun dimulai dengan cara yang aneh. Tapi tak seperti pertemuan mereka yang romantis, menurut Duma kekasihnya ini jauh dari tipe romantis.Pertemuan pertama mereka bermula dari penampilan di Istora Senayan. Dari awal pertemuan ini, Judika berusaha mendapatkan nomor telepon Duma. "Awal ketemunya di Istora Senayan. Saat itu Duma MC dan aku nyanyi. Itu dua tahun yang lalu. Aku nggak kebayang, dari nyanyi bisa dekat dengan dia. Dia itu anggun. Tapi awalnya kesannya dia itu sombong. Biasanya katika aku nyanyi MC-MC nya nggak enakin. Tapi waktu itu dia senyum. Waktu itu aku mau minta nomer dia tapi nggak bisa. Sampai-sampai aku minta manager untuk ngejar dia dan minta nomernya," ungkap Judika yang ditemui di studio Penta usai Play List, Kebon Jeruk, Jakarta Barat Senin (18/5)."Itu hal yang paling aneh dan lucu dalam hidup aku. Setelah dapat nomernya, mungkin memang dia rejekinya aku," tambahnya.Duma yang juga tertarik pada Judika memilih untuk memberi kesempatan pada Judika untuk mengejarnya. "Nggak nyangka di situ aku ketemu Judika. Aku juga terkesan pada waktu itu. Tapi aku biarkan dia untuk usaha dulu. Judika itu paling cepat PDKT-nya. Biasanya cowok-cowok yang deketin aku butuh waktu delapan bulan. Tapi dia cuma butuh waktu tiga bulan," ungkap Duma.Judika peracaya apa yang dialaminya ini adalah cinta pada pandangan pertama. Walau dia mengaku pendekatan yang dilakukan pada kekasihnya ini tidak lah mudah. "Ini cinta pada pandangan pertama. Biasanya aku pacaran sama orang Batak, biasa saja. Tapi Duma itu bukan Batak biasa. Dia itu perempuan yang paling susah didekati. Aku tahu dia itu Putri Indonesia tapi aku nggak takut. Sebenarnya aku nggak PD ama dia karena dia itu cantik, tinggi, sedang aku pendek," kilah jebolan Indonesian Idol ini.Meski pertemuan dan kisah cinta mereka terkesan romantis, tapi ternyata Judika bukan pria yang romantis, begitu lah menurut pengakuannya. "Aku itu jauh dari romantis. Aku sih pengin kayak orang-orang lain yang romantis, kirim bunga atau gimana. Tapi kayaknya nggak gue banget deh," ungkap Judika yang juga dibenarkan oleh Duma.     Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/ang/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
