Keluarga Revaldo Tak Merasa Kecolongan

Keluarga Revaldo Tak Merasa Kecolongan Revaldo

Kapanlagi.com - Untuk kedua kalinya, bintang film Revaldo jatuh ke lembah yang sama, di mana ia kembali tertangkap karena persoalan narkoba. Menurut ayahandanya, bintang yang akrab dipanggil Aldo ini tidak menyadari keluarga sudah berusaha mencegahnya."Masih tetep masalah-masalah yang menyangkut di sekitar dan di lingkungan-lingkungan dia, mungkin karena dia memang hampir sebagian besar aktivitas menyinggung masalah-masalah seperti itu, yang tidak disadari kita sudah mencegahnya," ucap Roy Permana, ayahanda Aldo ketika ditemui di PN Jakarta Barat, Rabu (26/01).Meski anaknya kembali terlibat permasalahan ini, mereka tidak merasa kecolongan. Menurut mereka ini adalah sebuah kecelakaan atau accident yang tidak bisa dihindari."Kalo disebut kecolongan kita nggak merasa kecolongan, kalo suatu accident mungkin, karena hampir dikatakan kita tidak pernah lost kontak, mungkin karena dia berada di suatu tempat dan waktu tidak tepat. Dan kondisinya waktu itu tidak tepat," tutupnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/sjw)

Rekomendasi
Trending