Lia Ananta Bermasalah Dengan Pinggul Gede
Kapanlagi.com - Manusia merupakan ciptaan Tuhan yang paling sempurna diantara makhluk lainnya. Tapi tidak ada manusia yang paling sempurna, pasti akan ada kekurangannya walaupun sedikit, baik itu menurut ukuran fisik ataupun yang lainnya. Demikian juga dengan apa yang dialami oleh Lia Ananta. Artis muda cantik, yang juga adik dari artis sekaligus presenter Asti Ananta ini, mempunyai masalah dengan tinggi badan dan pinggul. Dirinya merasa ukuran badannya pendek dan lingkaran pinggulnya gede.
Tapi semuanya dapat diakali olehnya. Menurutnya masalah tinggi badannya dapat disiasati dengan memakai sepatu berhak tinggi. "Dan untuk pinggul yang gede ini aku siasati dengan tidak memakai pakaian berpola horizontal yang potongannya jatuh ke pinggul," tuturnya di MU Café (22/3)
Namun dirinya juga merasa beruntung dengan mempunyai pinggul yang besar. "Karena menurut orang tua nanti kalau sudah menikah dan hamil, saat melahirakannya mudah," ujar dara yang menolak untuk kawin muda. Hingga saat ini Lia masih memikirankan kuliahnya. "Kuliah rampung dulu, baru nikah," tegas cewek yang berusia 20 tahun ini.
Dan kelemahannya ini juga membawa keuntungan lain di dunia seni peran. Lia sering mendapatkan peran sebagai anak muda dan sekolahan. Sebuah karakter yang jauh dari usia dia sesungguhnya. "Mungkin karena terlihat imut, kali yah," ujarnya malu.
Advertisement
Dalam memilih peran, Lia juga lebih suka memerankan karakter yang baik-baik, dan tidak buka-bukaan. Lia pribadi tidak menyukai pakaian yang terbuka, semacam tank top. Ia juga menyatakan tidak takut apabila pilihannya membuat karirnya ngadat. Lia bahkan memberikan contoh beberapa artis yang memakai jilbab malahan kini laris manis di dunia sinetron. Rejeki sudah ada yang mengaturnya dan takkan lari kemana, begitu ungkapnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kl/ww)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
