Lollipop Pilih Nyanyi Daripada ke Mall
Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Grup vokal Lollipop diprediksi akan terus berkembang. Hal ini dikatakan oleh ibunda salah satu personel Lollipop, yang juga Bupati Kutai Kertanegara, Rita Widyasari. Menurutnya, Lollipop adalah anak-anak yang memiliki kegigihan sehingga mereka masih dipercaya untuk tampil di berbagai tayangan musik.
"Apa yang mereka lakukan positif. Daripada mereka main-main ke mall, justru ini lebih seru. Dan Alhamdulillah, musik mereka pun disukai oleh masyarakat," kata Rita saat ditemui di studio RCTI, Kebun Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (23/3).
Rita menambahkan, dalam waktu dekat Lollipop bakal memiliki sebuah album musik yang berisikan delapan lagu. Dengan bangga Rita menuturkan keberhasilannya, menulis sebuah lirik lagu yang kemudian diaransemen oleh Dian Nebula. Lagu yang diberi title Ayah Bunda itu, terinspirasi dari hubungannya dengan kedua orangtuanya. "Aku ingat Bapak dan Ibuku waktu menciptakan lagu itu," ungkapnya.
Keterlibatan Rita dalam album tersebut, tak lepas dari sang kakak, Silvi Agustina, yang memintanya untuk membuat sebuah lagu bagi Lollipop. "Kakakku itu tahu aku suka bikin puisi. Jadi aku bilang, 'Sini aku yang buatin'," kenang Rita. "Tapi waktu aku kirim, mereka bilang kepanjangan. Bahasanya terlalu puitis. Lalu aku revisi, dan Alhamdulillah ok dan musiknya semua diaransemen oleh Dian," pungkas Rita.
(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)
(kpl/adt/adb)
Adhib Mujaddid
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia Potret Cantik Syahnaz Sadiqah Pakai Batik, Pancarkan Pesona Istri Pejabat