Lusy - Jose Sering Berantem
Kapanlagi.com - Penyanyi Lusy Rahmawati akhirnya buka suara soal perceraiannya dengan sutradara Jose Purnomo. Mantan personel AB Three ini mengaku perceraiannya diawali karena dirinya sering bertengkar dengan pria yang telah memberikannya dua anak itu."Ini bukan sesuatu yang membanggakan. Saya berusaha menahan diri sampai saya melakukan gugatan cerai itu dan adanya pertengkaran terus menerus terjadi sehingga akhirnya saya memilih cerai," kata Lusy saat ditemui di Cafe D'Smut di Pejaten Barat, Jakarta Selatan, Kamis (12/2).Selain itu, perbedaan visi dan misi diakui juga menjadi alasan Lusy memilih untuk berpisah. "Di balik semua itu yang pasti antara kita memang memiliki perbedaan," ujarnya.Lusy juga membantah jika alasan perbedaan dirinya dengan Jose karena dirinya dilarang bernyanyi. Kabarnya, Jose memang menginginkan Lusy untuk konsentrasi mengurus kedua anaknya."Kalau dilarang menyanyi, nggak ya. Buktinya, saya tetap eksis selama 8 tahun terakhir. Jadi bukan karena itu," tukas Lusy.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/mai/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
