Median: Poppy Bunga Sudah Mengkal
Diterbitkan:
Poppy Bunga dan Median Hutomo
Foto: Adit
Kapanlagi.com - Siapa sangka jika sebelum berpacaran, artis cantik Poppy Bunga dan kekasihnya Median Hutomo pernah bertemu sebelumnya pada 3 tahun lalu. Kala itu, benih-benih cinta belum bersemi di antara mereka. Bahkan, Median hanya menganggap Poppy sebagai anak kecil biasa. "Tahun 2006 aku ngeliat dia masih kecil banget. Waktu itu memang belum ngerti dan sempat bilang nggak cocok untuk dipacari, pantasnya jadi adik aja. Setelah melihat 3 tahun kemudian, jadi suka. Ibaratnya kalau buah itu sudah mengkal," kata Median saat ditemui di studio Penta, Kebun Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (21/7). Diakui oleh Median, kalau dirinya menyukai Poppy bukan karena yang bersangkutan adalah seorang artis. "Gue suka cewek apa adanya. Yang gue nggak suka kalau cewek ada yang menggunakan pakaian seksi. Boleh seksi tapi pantas," ujarnya. Median pun menceritakan bagaimana dirinya sempat putus asa saat memulai jalinan hubungan dengan Poppy. Apalagi, keduanya dulu sempat tak mendapat persetujuan dari orang tua Poppy. "Dulu mikir kalau nggak disetujuin, ya kita bubaran aja. Tapi akhirnya Poppy sholat dan disetujui. Aku yang ngajarin sholat karena aku kan imam," ujarnya. Empat bulan masa berpacaran, masih sangat sebentar. Lalu, pernahkah keduanya berantem? "Alhamdulillah belum berantem besar. Paling kalau disuruh sholat, Poppy nggak mau. Dia memang kepengen dimanja. Karena memang dia anak pertama. Jadi kalau dia lagi capek dan nggak mau nemenin, suka ngambek. Tapi entar-entar ngobrol lagi. Mengajari dia untuk dewasa aja," pungkasnya.   Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
Berita Foto
(kpl/mai/boo)
Yunita Rachmawati
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
