Meski Sudah Satu Tahun Berlalu, Ifan Seventeen Mengaku Masih Sering Memimpikan Almarhumah Istri
Diterbitkan:
Ifan Seventeen masih sering memimpikan Dylan Sahara (Credit: KapanLagi.com/Irfan Kafril)
Kapanlagi.com - Setahun telah berlalu pasca tragedi tsunami yang menerjang pesisir pantai Tanjung Lesung. Peristiwa naas tersebut menewaskan istri Ifan Seventeen, Dylan Sahara dan beberapa personel Seventeen.
Ifan, satu-satunya personil yang selamat mengaku sering memimpikan almarhumah istrinya. Tak berhenti sampai di situ, pria berusia 36 tahun itu juga masih terngiang detik-detik bencana alam itu terjadi.
"Ada beberapa mimpi yang menarik menurutku, baik Dylan atau anak-anak (personel band Seventeen). Yang paling sering aku mimpiin pasti Dylan," ungkap Ifan Seventeen, saat ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, (22/12) Minggu malam.
Advertisement
1. Mimpi Soal Dylan Sahara
Dengan suara yang sedikit bergetar, lelaki kelahiran 16 Maret 1983 ini mengisahkan mimpinya bersama almarhum istrinya. Dalam mimpinya, Ifan bersama Dylan sedang dalam perjalanan bersama tanpa tujuan.
"Terakhir mimpi jalan-jalan. Kan dia suka travelling kita mimpi lagi jalan-jalan dalam mobil tapi tanpa ujung gitu. Di mimpi dia nggak ngomong cuma senyum aja," ujarnya.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Obati Rasa Kangen
Gara-gara mimpi itu pula, hingga kini Ifan masih belum bisa melupakan istrinya. Apalagi ia kerap didera rindu teramat hebat.
"Pertama menarik karena menurutku mimpi aku itu penuh arti aja, jadi mengobati rasa kangen. Karena kadang aku minta kan biar kangennya ilang. Itu cukup menyenangkan sejauh ini," pungkasnya.
Yuk Baca Juga:
Kenang Tragedi Tsunami Banten, Seventeen Gelar Tahlilan
Sebelum Isu Cerai Ramai, Ifan Seventeen Sempat Bertemu Mantan Istri Ustaz Abdul Somad
Ifan Seventeen Rilis Single Baru, Rasa Kehilangan yang Diterjemahkan oleh David NOAH
Obati Rasa Rindu, Ifan Seventen Pergi ke Cafe dan Pesan Makanan Favorit Sang Istri
(Lama mendekam di dalam tahanan, badan Nikita Mirzani jadi lebih kurus sampai tulang kelihatan.)
(kpl/irf/tmd)
Irfan Kafril
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
