Naomi 'Mike Tyson' Campbell akan Dituntut
Kapanlagi.com - Naomi Campbell telah dituntut setelah memukul dengan 'gaya Mike Tyson' pada mantan temannya. Aktris Italia Yvonne Scio telah menggambarkan supermodel seksi ini layaknya juara tinju dunia.
Scio mengklaim:"Pertama dia memojokan saya ke tembok, lalu dia mencoba mencakar wajah saya lalu dia merobek wajah saya dengan dua atau tiga kali pukulan. Bibir saya sobek. Saya bahkan sampai tak bisa menangis karena sangat sakit. Saya benar-benar terperanjat. Dia seperti Mike Tyson."
Yvonne,36, mengaku bahwa Naomi menuduhnya mencoba mencuri pekerjaan darinya. "Naomi merecoki saya karena dia pikir saya akan mengambil perkerjaan darinya. " Ungkapnya.
Yvonne mengklaim sekarang ia berniat menuntut supermodel ini. Tetapi, Naomi, telah menyangkal tuduhan tersebut.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ttd/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
