Naysilla Mirdad Lulus Ujian Nasional
Kapanlagi.com - Keberuntungan rupanya sedang bersama Naysilla Mirdad. Pasalnya anak pasangan Jamal Mirdad dan Lydia Kandau ini berhasil melewati ujian nasional.
Nay, biasa dipanggil, mensyukuri kelulusan yang tidak gampang itu. "Senang banget ya. Saya bersyukur sekali," ujarnya berbinar-binar.
Kendati lulus namun Nay, yang ditemui di acara kelulusan di sekolahnya di kawasan Pondok Indah, mengaku prihatin dan sedih atas kegagalan para siswa yang mengikuti ujian nasional bahkan sampai ada siswa yang membakar sekolah.
"Saya cukup prihatin juga mendengar itu. Tapi saya pikir mereka juga ngga siap untuk mengikuti ujian tersebut. Bahkan kalau sampai bunuh diri atau bakar sekolah itu tindakan ngga benar ya," katanya serius.
Advertisement
Lantas kemanakah Nay akan kuliah? Ditanya begini, ia menyatakan bahwa semua itu tergantung dari pilihan orang tuanya.
"Saya bilang ke papa kalau ngga jurusan perhotelan ya psikologi. Jadi Papa sedang mencari kampus mana yang baik untuk jurusan itu. Yang pasti Papa juga mau saya menyelesaikan kontrak sinetron disini," ucapnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(*/opa)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
