Norman Kamaru Siap Segala Risiko

Norman Kamaru Siap Segala Risiko Norman Kamaru

Kapanlagi.com - Meraih sebuah cita-cita memang butuh niat besar dan pengorbanan. Norman Kamaru pun telah mengorbankan posisi sebelumnya sebagai anggota kepolisian, demi meraih impian sebagai artis besar. Dia sudah mulai pindahan tinggal di Jakarta, demi mewujudkan keinginannya itu.

"Sekarang tinggal di Jakarta. Baru tiga hari. Tinggal di daerah Kemang, ngekost," ungkap Norman Kamaru yang mengaku sudah tidak tinggal di rumah saudaranya di Jakarta.

“Ke depannya saya terima, dampaknya mau apa kek, saya kembalikan ke Atas. Saya kembalikan ke masyarakat, ya terserah bagaimananya. Fans kan ada yang terima dan nggak, mereka banyak yang support dari belakang. Saya sudah siap melepaskan embel-embel kepolisian„
Norman Kamaru

Norman sejak 6 Desember lalu resmi dipecat setelah 84 hari mangkir dari tugas sejak 1 Agustus 2011. Tekadnya bulat untuk meninggalkan kesatuannya dan hijrah ke Jakarta untuk menjadi seorang artis. Dia juga mengaku tidak khawatir kalau langkahnya itu akan menjadi bomerang yang tidak menguntungkan baginya.

"Dikembalikan kembali ke masyarakat, terserah masyarakat mau kasih komen apa, mau bilang aku apa, mau kasih support ke aku atau apa terserah kalian pasti ini sudah jalan hidup saya," ungkapnya.

Norman tidak takut dengan image buruk yang ditimbulkan dari tindakannya itu, bahkan mengaku siap menghadapi segala risikonya.

"Ke depannya saya terima, dampaknya mau apa kek, saya kembalikan ke Atas. Saya kembalikan ke masyarakat, ya terserah bagaimananya. Fans kan ada yang terima dan nggak, mereka banyak yang support dari belakang. Saya sudah siap melepaskan embel-embel kepolisian," tegasnya.

Sementara soal penampilan, Norman sudah tidak diperkenankan mengenakan antribut kepolisian, dan dia tidak akan berdandan aneh-aneh. Meski ada piercing di telinga, itu pun sudah merupakan warisan dari saat dirinya sebelum menjadi anggota polisi.

"Kalau untuk penampilan itu saya nggak banyak neko-neko, kemeja saja. Kalau piercing itu memang sejak sekolah, dipakai kadang, kalau lagi hati senang pakai," pungkasnya.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/dar)

Rekomendasi
Trending