Payudara Sempat Sakit, Alexandra Gottardo Takut Kena Kanker

Kamis, 06 Oktober 2016 22:15 Penulis: Risang Sudrajad
Payudara Sempat Sakit, Alexandra Gottardo Takut Kena Kanker Alexandra Gottardo © KapanLagi.com®/Bayu Herdianto

Kapanlagi.com - Setelah terlibat dalam film PINKY PROMISE, Alexandra Gottardo jadi paham seluk beluk breast cancer atau kanker payudara. Tak heran ketika buah dadanya mendadak sakit, ia dibuat panik setengah mati.

Untungnya setelah menjalani pemeriksaan, wanita berusia 31 tahun tersebut dinyatakan bebas kanker. Rasa sakit yang membuat badannya sampai meriang itu disebabkan peradangan air susu.

"Kemarin dada sempat sakit pas dibuat menyusui. Aku sempat paranoid juga dipikir kena breast cancer. Habis syuting film ini pikiran memang jadi ke mana-mana. Sampai akhirnya berani test. Tapi setelah diperiksa ternyata peradangan air susu. Sakitnya sampai bikin demam, di bawah payudara juga merah," aku Alexandra ditemui saat gala premiere PINKY PROMISE di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Rabu malam (5/10).

Alexandra Gottardo semapt takut kena kanker © Kapanlagi.com®/Bayu HerdiantoAlexandra Gottardo semapt takut kena kanker © Kapanlagi.com®/Bayu Herdianto


Untuk memeriksakan diri Alexandra mengaku butuh keberanian khusus. Beruntung dukungan suami yang tak berhenti membuatnya nekat ketimbang terus dihantui rasa takut.

"Aku tuh tipikal orang yang bisa dibilang takut menghadapi kenyataan. Lebih baik nggak tahu daripada tahu tapi langsung drop. Tapi ternyata yang seperti itu salah. Sampai suami saranin karena dia yakin aku nggak kenapa-napa dan memang nggak kenapa-napa," kata dia.

Menurut wanita asal Malang ini, kanker payudara bukan hal yang perlu ditakuti. Melainkan malah harus dihadapi sebelum terlambat. "Breast cancer memang menakutkan tapi jangan menakuti diri sendiri. Sebetulnya itu bisa dilawan," tutupnya.

(kpl/abs/abl)

Reporter:

Adi Abbas Nugroho

REKOMENDASI
TRENDING