Sita: Twitter Adalah Jempolmu, Harimaumu
Sita Nursanti
Kapanlagi.com - Situs jejaring sosial kini tengah dinikmati berbagai kalangan. Mulai dari Friendster sampai Facebook dan Twitter diminati jutaan penggemar. Selain bisa mendapat teman baru, situs-situs itu juga bisa dibuat berbagi pengalaman. Namun, di balik dampak positifnya, juga tersimpan pengaruh negatif jika salah dipergunakan. Itulah yang diungkapkan Sita Nursanti selaku penggemar berat Twitter."Twitter sangat efektif dalam memberikan informasi. Ditambah lagi lebih real dan simple, dan saya selalu meng-update Twitter," ungkap Sita yang ditemui di Just Steak, Mahakam, Jakarta, Rabu (7/10) kemarin.Dikatakan penyanyi yang dikenal dengan nama Sita RSD ini, Twitter sebenarnya sudah booming sejak bulan Mei dan Juni. Namun ia baru mulai aktif pada bulan April lalu. Dari pengalamannya menggunakan jejaring sosial ini, tersimpan cerita yang menurutnya kurang mengenakkan."Pernah saat itu saya mendapat informasi dari sahabat saya yang sedang mengikuti kompetisi menyanyi di Korea. Kemudian sahabat saya itu menginformasikan tentang swine flu (flu babi). Lantaran menganggap informasi tersebut penting dan berguna, lalu saya menuliskannya di Twitter. Ternyata tulisan itu pun menjadi berita. Saya merasa kaget atas kejadian tersebut, sebab apa yang saya tulis di Twitter sangat berpengaruh, apalagi mengenai swine flu," terangnya.Dengan demikian, lanjut Sita, pengaruh Twitter cukup besar. Untuk itu ia menganjurkan kepada para pengguna jejaring sosial agar lebih berhati-hati menggunakan akun mereka."Bisa dikatakan, jempolmu, harimaumu. Saya pun tidak merasa trauma, melainkan saya harus lebih berhati-hati lagi dalam menulis di Twitter," katanya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/gum/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
