Soal Arumi, Seto Mulyadi Minta Cooling Down

Penulis: Darmadi Sasongko

Diterbitkan:

Soal Arumi, Seto Mulyadi Minta Cooling Down Seto Mulyadi

Kapanlagi.com - Pemerhati persoalan anak Seto Mulyadi berpendapat proses penanganan kasus Arumi Bachsin akan berdampak pada psikologis. Karenanya diharapkan semua pihak untuk menciptakan suasana tenang dan mempercayakan kasusnya pada pihak yang berwenang.

"Ya tentu berdampak pada psikologis, kalau bisa semua pihak cooling down termasuk media dan saat ini justru sedang ditangani oleh lembaga negara," ungkap Seto Mulyadi saat ditemui di acara final Jagoan Cerdas Indonesia di MNC TV, Jumat (11/03) malam.

“Ya tentu berdampak pada psikologis, kalau bisa semua pihak cooling down termasuk media dan saat ini justru sedang ditangani oleh lembaga negara„
Seto Mulyadi

"Mudah-mudahan semua bisa berjalan dengan baik dan lancar, jika keadaan tenang dan tidak justru mengarah ke laporan ke mana-mana. Itu akan dimonitor juga oleh Arumi," sambung mantan Ketua Komnas Anak ini.

Menanggapi tentang prosesnya yang berlarut-larut, Kak Seto, demikian biasa dipanggil, menganggap semuanya butuh proses. Semua harus percaya pada proses hukum, karena pada saatnya akan muncul penyelesaian yang terbaik.

"Saya kira nggak ada masalah apa-apa. Karena menurut feeling saya, Arumi ingin kembali pada ibunya jika suasana telah tenang. Namun kalau suasana diekspos media di mana-mana Arumi juga mungkin semakin menyembunyikan diri takutnya," ungkapnya.

Kak Seto sendiri saat itu tidak banyak bicara dan terburu-buru dengan alasan mengejar pesawat untuk kampanye salah satu programnya berkaitan dengan pengembangan kecerdasan anak-anak.  

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/dis/dar)

Rekomendasi
Trending