SELEBRITI

Tak Hadir, Mantan Manajer Himbau Denny Sumargo Agar Kooperatif Penuhi Panggilan Sidang

Kamis, 24 Februari 2022 14:57

Instagram

Kapanlagi.com - Denny Sumargo tak menghadiri sidang terkait kasus dugaan wanprestasi yang dilaporkan oleh mantan manajernya, Ditya Andrista di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Selasa (22/2). Oleh karena hal tersebut, sidang pun ditunda dan akan dilanjut pada 16 Maret 2022 mendatang.

Saat ditemui usai sidang, Ditya pun sedikit kecewa. Ia berharap agar Denny Sumargo dapat kooperatif mengikuti sidang atas gugatannya.

1. Kecewa

Saat ditemui usai sidang, Ditya pun sedikit kecewa. Ia berharap agar Denny Sumargo dapat kooperatif mengikuti sidang atas gugatannya.

"Sidang ditunda, nanti sidang lagi 16 Maret. Aku beru pertama ngerasain sidang, aku baru tahu gitu prosesnya, kan dikasih kesempatan buat tergugat dua kali lagi, ya kita liat nanti gimana jalannya," ungkap Ditya Andrista.

2. Koperatif

"Laporan pidana aku pun kooperatif. Berharapnya dia kooperatif juga intinya kita mau menyelesaikan masalah ini ruangnya," lanjutnya.

Selain itu, dalam kesempatan yang sama kuasa hukum Ditya, Tegar Putuhena mengatakan Denny Sumargo sebaiknya datang guna untuk menyelesaikan masalah. Ia pun menghimbau agar lelaki yang dijuluki pebasket sombong itu menggunakan haknya.

3. Mediasi

"Ini kan salah satu upaya dan saya rasa ini cara buat menyelesaikan masalah. Kalau mau selesai ya sebenarnya hadir aja kan apa susahnya, toh juga awal dimulai dangan mediasi jadi ya buat saudara Denny Sumargo haknya digunakan, dangan disia-siakan," tutup Tegar.


REKOMENDASI
TRENDING