Titi Kamal Tunda Singlenya

Titi Kamal Tunda Singlenya Titi Kamal

Kapanlagi.com - Titi Kamal tampaknya harus bersabar untuk menunggu momen yang tepat dikeluarkannya single terbarunya. Titi menuturkan bahwa seharusnya Minggu ini single tersebut sudah beredar di radio."Itu dia, single terbarunya itu harusnya keluar minggu ini. Minggu ini rencana beredar di radio, tapi belum tahu juga masih nunggu kabar dan harus mempersiapkan untuk promo single ke daerah-daerah," paparnya saat ditemui di Dahsyat RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (1/6).Meski tertunda namun Titi mempunyai dua pertimbangan. Dia sendiri juga telah menyiapkan 2 single yang mana keduanya sesuai dengan karakternya."Tapi masih ada 2 pertimbangan, yang satunya remix dan yang satunya benar-benar baru dalam tahap pemilihan. Soalnya dua-duanya sesuai dengan kepribadian saya," ujarnya.Tak hanya bekerja sama dengan Piyu saja, untuk single-single berikutnya Titi mengajak arranger lain untuk menciptakan lagu untuknya."Ini baru, ada 1 yang sama mas Yovie Widianto, dan Alam Urbach. Dan satu lagi sama Fia Vellow yang menciptakan Resah Tanpa Mu bareng Anji," tukasnya. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/faj)

Rekomendasi
Trending