Tompi Buka Yayasan Sosial Bibir Sumbing

Tompi Buka Yayasan Sosial Bibir Sumbing Tompi Foto: Acat

Kapanlagi.com - Satu lagi selebriti yang berniat melaksanakan aksi sosial demi sesama. Kali ini, niat baik dalam hal perbaikan fisik terutama bibir sumbing direalisasikan oleh penyanyi Tompi yang juga berprofesi sebagai dokter.
Bersama dengan beberapa teman-teman dokter, Tompi membuka sebuah yayasan sosial bibir sumbing (Gentur Cleft Foundation).
"Hari ini (Kamis 22/3) launching yayasan bibir sumbing gitu. Pas dokternya menghubungi saya dan kebetulan kerjaan saya memang sama profesinya ya sudah kenapa tidak," ujarnya saat di temui di bilangan Panglima Polim, Kamis (22/3) lalu.
Menurut Tompi, operasi bibir sumbing itu bisa mencapai angka yang cukup besar, maka dari itu bersama kawan-kawan dokter Tompi berusaha meminimalisir biaya.
"Bukan hal baru dan bukan hal yang aneh yang kita kerjakan. Kalo full operasi bibir sumbing itu 25 juta. Dari 25 juta kita tekan jadi 2,3. Akhirnya dokternya gak dibayar, semua alatnya dipres pembeliannya," tambahnya.
Alasan Tompi menggerakkan yayasan ini karena sesuai dengan profesi spesialis yang diambilnya. "Saya karena memang bidang bedah plastik, kita perlu gerakan yang positif dan maksimal yah untuk bibir sumbing itu," ungkapnya yang sedang menghimpun beberapa anak-anak dengan bibir sumbing.
"Belum tahu pasti ada berapa anak-anaknya. Tapi nanti kita himpun deh yah," pungkasnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/mae)

Rekomendasi
Trending