Ultah Ke-60, Anwar Fuadi Terus Berkiprah

Kapanlagi.com - Memasuki usia 60 tahun, aktor senior Anwar Fuadi tak pernah berpikir untuk mundur dari dunia akting. Selama masih dipercaya dan dipakai oleh produser ia akan terus jalan. Usia senja bukan alasan untuk berhenti berkarya. Malahan diusia 60 tahun Anwar ingin dirinya bisa lebih bermanfaat bagi banyak orang.

"Usia 60 tahun adalah berkah. Tidak semua orang dikarunia usia sampai 60 tahun. Di usia saya yang senja ini, saya ingin memanfaatkan sisa hidup saya untuk kebaikan. Karena sebaik-baiknya manusia adalah manusia yang bisa membahagiakan orang lain. Kelebihan kita sebagai orang tua, kita pernah muda dan orang muda belum tentu bisa tua," ujar Anwar yang didampingi istrinya, Nyanyu Rosida Farida (55).

Perayaan ultah yang digelar di Hotel Penisulla, semalam (14/3) menjadi semacam ajang reuni antar artis baik yang senior maupun yunior. "Awalnya saya tidak ingin mengadakan ultah di sini maunya di rumah saja, tapi para artis-artis muda meminta saya untuk mengadakan agar mereka bisa ketemu dengan senior makanya ultah ini merupakan ultah lintas generasi. Biasanya artis senior rada enggan dengan artis muda, tapi di sini mereka bisa saling kumpul dan tukar menukar pengalaman," jelas Anwar.

Sebagai ketua Parsi, sosok Anwar memang dikenal sebagai figur kebapakan. Sikap mengayomi, melindungi dan selalu memberikan nasehat kepada artis muda kerap dikembangkan di lokasi lapangan. Tak heran banyak artis muda dekat dengan pria asal Sumatera Barat ini. "Mereka adalah anak dan cucu saya. Tidak pernah terlintas dalam otak saya yang namanya Fiktor (fikiran kotor–red), tanyakan saja sama mereka," katanya.

Tapi Anwar sempat keki juga saat istrinya berpesan dalam usianya yang sudah 60 tahun ini, kegenitannya harus dikurangi. "Jangan genit lagi karena sudah tidak muda," ujar Rosida Farida tersenyum.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kl/wwn)

Rekomendasi
Trending