Video Chat, Cara Audy Hilangkan Kerinduan Terhadap Iko Uwais
Iko Uwais dan Audy Item @KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Ditinggal Iko Uwais beberapa pekan untuk promo film terbaru, THE RAID 2 tampaknya membuat kerinduan Audy Item semakin memuncak. Untuk menghilangkan kerinduan terhadap sang suami, Audy memiliki cara yang diakuinya cukup manjur, yakni selalu melakukan komunikasi.
"Iya, pasti teleponan, face time-an, SMS-an," ujar Audy Item saat ditemui di pagelaran Wayang Orang Rock Ekalaya di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Sabtu(15/3).
Iko Uwais saat memamerkan foto putrinya @KapanLagi.com
Rasa rindu tampaknya juga menyelimuti Iko Uwais yang sedang berada di luar negeri. Pemeran utama THE RAID 2 itu sering menanyakan putri pertama mereka Atreya Syahla.
"Video call-lah, hampir setiap menit malah dia nanyain, lagi ngapain Atreya, segala macam," urainya sambil tersenyum.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/why/ted/jje)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
