Warisan Jimi Hendrix Menjadi Rebutan
Kapanlagi.com - Keluarga musisi rock Jimi Hendrix harus bertikai di pengadilan dalam serangkaian pertikaian hukum paling baru untuk menguasai keuntungan album-albumnya serta royalti lagu. Leon, saudara lelaki Jimi, menyatakan dirinya secara tidak adil ditolak mendapatkan bagian yang pantas dari kekayaan keluarga yang berjumlah US$80 juta.
Kasus ini berpusat pada surat warisan ayah Jimi, Al Hendrix, yang mewarisi hak atas musik puteranya itu pada tahun 1970.
Leon menyatakan dia dengan tidak adil keluarkan dari surat warisan ayahnya oleh adik tirinya, Janie, yang sekarang menjalankan perusahaan keluarga itu.
Uang yang didapat dari peluncuran kembali lagu, barang-barang dan rolayti musik Hendrix diawasi oleh Janie dan sepupunya Robert Hendrix melalui perusahaan Experience Hendrix LLC.
Advertisement
Leon dan keluarganya yang lain mengajukan tuntutan agar Janie dipecat dari perusahaan dan surat wasiat Will yang meninggal tahun 2002 diubah.
Versi surat warisan tahun 1996 memperlihatkan bahwa Leon mendpat 24% dari kekayaan keluarga, 38% bagi Janie dan sisanya bagi sejumlah ahli waris lain.
Surat warisan itu diubah tahun 1997 sehingga Leon tidak lagi mendapat apapun, Janie menyatakan Leon terlibat dalam masalah alkohol dan obat terlarang sehingga hubungannya dengan sang ayah menjadi rusak.
Perjalanan Klas Satu
Pengacara Leon dan keluarga Hendrix yang lain mengatakan di depan pengadilan King Country, Seattle, tuduhan bahwa Jani berfoya-foya.
Robert Curran, pengacara Leon, mengatakan: "Ini soal keserakahan. Janie hidup dengan enak. Dia pergi dengan tiket kelas satu.
"Keluarganya selalu ikut kemanapun. Mereka selalu naik mobil Limoussine. Mereka tinggal di hotel bintang lima."
Pengacara Janie mengatakan dia telah membayar kembali pengeluaran untuk itu.
Dia menambahkan bahwa warisan Al dengan jelas memperlihatkan bahwa dia tidak ingin Leon, yang enam tahun lebih muda dari Jimi, atau anak-anaknya terlibat dalam perusahaan itu ataupun mendapat keuntungan darinya.
Jimi Hendrix hanya merilis tiga album saat meninggal di London dalam usia 27 tahun, namun dia meninggalkan banyak material yang belum di rilis yang dipegang oleh perusahaan bisnis tersebut.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(bbc/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
