Wulan Guritno Ingin Lahirkan Normal

Wulan Guritno Ingin Lahirkan Normal Wulan Guritno

Kapanlagi.com - Manajer Wulan Guritno, Astia mengatakan jika kini Wulan tengah diinduksi dulu karena dia ingin melahirkan normal. Dia juga mengatakan jika kondisi Wulan saat ini baik-baik saja."Karena mau lahiran normal jadi harus nunggu mules dulu. Kalau caesar sih bisa ditentukan tanggalnya. Sekarang sih masih diinduksi dulu," paparnya.Lebih lanjut Astia mengatakan jika bayi yang dikandung Wulan adalah laki-laki. Bagi Wulan ini merupakan bayi laki-laki pertamanya. Astia berharap agar proses persalinan Wulan lancar."Gak ada masalah apa-apa kok dan doakan jangan ada masalah," ujarnya saat dihubungi melalui telepon oleh KapanLagi.com® Jumat (18/11).Suami Wulan, Adilla Dimitri hingga kini tak bisa ditemui ataupun dihubungi karena dia tengah sibuk menemani istrinya."Untuk sementara Mas Adilla gak bisa diganggu karena lagi nemenin istrinya," tukasnya.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/faj)

Rekomendasi
Trending