Dengar Tragedi Ruang ICU RS Harapan Kita, Rio Dewanto Kaget

Dengar Tragedi Ruang ICU RS Harapan Kita, Rio Dewanto Kaget Rio Dewanto @ Foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Peristiwa memilukan mencoreng dunia kesehatan tanah air. Seorang anak bernama Ayu Tria (7) penderita penyakit Leukimia, harus meregang nyawa lantaran ruang ICU Rumah Sakit Harapan Kita yang sedianya akan dipergunakan untuk perawatan, justru dipakai syuting sinetron yang berjudul Love In Paris.
Salah satu pemeran dalam sinetron tersebut, Rio Dewanto, kaget mendengar kabar kalau penyebab meninggalnya Ayu Tria karena pemakaian lokasi sinetron yang dibintanginya. Melalui managernya, Boy, kekasih Atiqah Hasiholan ini mengungkapkan keterkejutannya.
"Sudah dengar. Rio kaget saat mendengar kabar tersebut. Dia tidak menyangka akan terjadi peristiwa tersebut," ujar Boy saat dihubungi, Kamis (27/12).
Secara detail seperti apa teknis penggunaan ruang ICCU, Rio tidak mengetahui. Sebagai artis, Rio hanya menjalankan jadwal yang sudah diberikan kepadanya.
"Tapi coba tanyakan bagaimana detailnya ke Screen Play, PH yang bikin sinetron itu. Kamar itu memang rencananya dipakai sebagai tempat syuting Rio," tandasnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/abs/dew)

Rekomendasi
Trending