Bondan Winarno Pandu Program Kuliner Tayang di Asia
Bondan - Gwen Winarno foto: uji
Kapanlagi.com - Saat ditemui di Blitz Megaplex Pacific Place beberapa saat yang lalu, pria yang populer mengenai tayangan kulinernya, Bondan Winarno dijumpai bersama sang putri, Gwen Winarno tampak begitu bahagia saat ini dirinya menjadi pemandu acara Taste of Indonesia.Program Taste of Indonesia ini ditayangkan di Asian Food Channel Singapura dengan 45 juta penonton di 8 negara yakni Malaysia, Thailand, Brunei Darussalam, Filipina, Hongkong, Indonesia, dan Mongolia. Bahkan saat pertama tayang di Malaysia, program tersebut ditonton oleh 3,2 juta penonton."Tayangan kuliner Indonesia sangat bagus. Kami tidak menyangka bahwa reaksi mereka akan begitu besar. Kalau ada yang mengajak kerjasama tentu kami senang. Selama ini yang sudah tayang dari Malaysia dan Indonesia," papar Derrick Foo, Deputy Director AFC.Bondan Winarno juga menceritakan, bahwa pada awalnya program itu awalnya merupakan permintaan dari Kementrian Perdagangan untuk promosi Aku Cinta Indonesia namun sempat gagal tayang."Awalnya itu terpikir ingin menjadikan makanan sebagai duta Indonesia. Di Bali 5 tahun lalu dan akhirnya kita mulai produksi tapi untuk tayang rupanya harus bayar, jadi kita anggurin rekamannya. Ternyata kita dapat dana tapi harus tayang maksimal 16 Desember 2011, padahal pemberitahuannya Agustus. Awalnya sempet nolak tapi akhirnya maju setelah dapat support AFC," tambah Bondan panjang lebar.     Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/uji/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
