Drama Jung Yong Hwa Sukses Premiere di Posisi #1
Diperbarui: Diterbitkan:
foto: tvN
Kapanlagi.com - Drama yang telah lama dinantikan oleh para fans akhirnya tayang. THE THREE MUSKETEERS yang dibintangi oleh Jung Yong Hwa ini sukses premiere dengan menempati posisi rating pertama.
Nelson Media Research mengungkap bahwa episode pertama The Three Musketeer mendapat rating rata-rata sebesar 2.8%. Perolehan tertinggi drama kolosal ini mencapai 5.1%.
Dilansir Soompi, drama baru tvN itu populer di kalangan wanita remaja hingga 40an. Bahkan para pria juga mengungkapkan ketertarikan mereka pada episode pertama The Three Musketeers, membuktikan kesuksesan mereka.
Dal Hyang memulai petualangannya dengan pergi ke pusat kota agar bisa mengikuti ujian ketentaraan. Tak berapa lama, takdir mempertemukan para bintang utama. Secara tak disengaja, Dal Hyang bertemu dengan the three musketeers, Putra Mahkota Seohyun (Lee Jin Wook), Heo Seung Po (Yang Dong Geun) dan Ah Min Seo (Jung Hae In).
Kisah semakin memanas saat Dal Hyang kembali bertemu dengan cinta pertamanya, Yoon Seo yang telah menjadi putri mahkota. Tak ayal, pendekar satu ini langsung patah hati karena sudah lama menantikan cinta pertamanya itu.
Akan seperti apa cerita selanjutnya? Jangan ketinggalan drama The Three Musketeers yang tayang setiap akhir pekan.
#Jangan Lewatkan Rating Drama Korea Lainnya
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(soompicom/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
