Kim Woo Bin Ternyata Ada Niat Untuk Jadi Karyawan Biasa

Penulis: Rahmi Akbar Safitri

Diterbitkan:

Kim Woo Bin Ternyata Ada Niat Untuk Jadi Karyawan Biasa Kim Woo Bin © KapanLagi.com®/Bayu Herdianto

Kapanlagi.com - Kim Woo Bin adalah salah satu aktor muda Korea yang saat ini sedang mencuri hati banyak kaum hawa. Wajah tampan dan badan tinggi menjulang, membuat dia menjadi salah satu tipe ideal gadis-gadis.
Sebelum terkenal sebagai seorang aktor, Kim Woo Bin adalah seorang model profesional. Dia aktif berjalan di atas catwalk dalam ajang fashion sebelum akhirnya terjun ke dunia akting dan mencapai kesuksesan besar setelah tampil dalam drama School 2013 dan The Heirs.
Untung saja ya Kim Woo Bin memilih profesi sebagai model kemudian aktor, jadi penggemar akhir tahu kalau di Korea ada orang setampan dia yang layak untuk diidolakan. Tapi pernah nggak berpikir apa yang dilakukan aktor film TWENTY ini kalau bukan jadi model atau aktor?

Mungkin gini ya, gaya Kim Woo Bin kalau jadi karyawan kantoran © KapanLagi.com®/Bayu HerdiantoMungkin gini ya, gaya Kim Woo Bin kalau jadi karyawan kantoran © KapanLagi.com®/Bayu Herdianto

"Aku akan jadi karyawan biasa," jawab Kim Woo Bin sambil ngakak. Jawaban itu diberikan oleh penggemar Choi Young Do itu (14/3).
Kim Woo Bin tampaknya saat ini sudah nyaman sebagai seorang aktor dan belum berniat untuk bekerja di balik layar seperti jadi sutradara atau produser. "Untuk sementara belum, masih ingin menimba ilmu di depan layar dulu," ujar aktor THE TECHNICIANS ini.
Kalau Kim Woo Bin jadi karyawan, pasti cewek-cewek yang satu kantor sama dia senang ya punya rekan kerja yang super ganteng. Mau nggak kalian kerja bareng Kim Woo Bin? :)

(kpl/jje/pit)

Reporter:

Ayu Srikhandi

Rekomendasi
Trending