Si Ganteng Varun Dhawan Latihan Menyelam Demi Film 'DISHOOM'
Diterbitkan:
Varun Dhawan
©AFP
Kapanlagi.com - Nama aktor ganteng India, Varun Dhawan semakin melejit lewat perannya sebagai Veer Randhir Bakshi di film DILWALE. Kini Varun kembali menjalani proses produksi film baru, yang rencananya bakal tayang pada 29 Juli 2016 mendatang.
DISHOOM yang diproduksi di bawah Nadiadwala Grandson Entertainment, menggandeng beberapa nama besar di Indonesia. Selain Varun yang berperan sebagai Junaid, tiga pemeran utama lainnya ada John Abraham (Kabir), Jacqueline Fernandez (Gia) dan Saqib Saleem (Aslam).
Film ini disutradarai oleh sutradara ternama Rohit Dhawan yang tak lain adalah kakak Varum, dan sebagai produser ada Sajid Nadiadwala. Sementara untuk musik, komposer Pritam Chakraborty digandeng untuk mengisi soundtrack. Yang menarik ini adalah film tertama Varun yang bekerja sama dengan sang kakak.
Varun Dhawan jalani latihan intensif untuk film DISHOOM. ©instagram.com/varundvnUntuk menampilkan akting terbaik demi film tersebut, Varun lantas membentuk tubuhnya. Ia berlatih keras dengan personal trainer Prashant Sawant. Selain itu ia juga berlatih menyelam untuk menjalani adegan di bawah air dalam film tersebut.
Aktivitas latihan tersebut pun diposting oleh Varun melalui sosial media, dan membuat banyak orang makin penasaran. "Berlatih di bawah air untuk #dishoom," tulisnya.
Berlatih menyelam, totalitas Varun untuk film baru. ©instagram.com/varundvn"Semoga diberkati, pelatihku #dishoom memberiku nutrisi setelah latihan keras. Ia menyuapiku dengan kentang manis. #dishoom #morning #shootlife," tulisnya di postingan lainnya.
Setelah sukses dengan film komedi dan juga drama romantis, kali ini Varun menjajal genre baru aksi. Meski hal itu tak mudah, Varun tetap bersemangat untuk menjalani latihan demi latihan.
"Tidak mudah untuk syuting adegan aksi. Aku masih baru dengan semua ini. Melalui film action, kami mencoba melewati limit yang ada dan melakukan hal baru. Ketika trailer sudah dirilis, kami harap orang-orang suka adegan aksi dalam film ini," ungkap Varun seperti dilansir deccanchronicle.com.
Simak Juga:
Terlalu Nggemesin, Sutradara Ini Sampai Bilang Kalau AbRam Itu...
Setelah Kajol, Varun Juga Kecewa Main Bareng SRK di 'DILWALE'?
Unyu Banget! AbRam Khan 'Adu' Pose Gigit Jari Dengan SRK
Berjaya, 'BAJRANGI BHAIJAAN' Menang Besar di Stardust Awards 2015
Tayang di Beberapa Negara, 'DILWALE' Sukses Raup Rp 705 Miliar
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/sjw)
ahmat effendi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
