Channing Tatum - Mila Kunis Mulai Syuting 'JUPITER ASCENDING'
dok. badassdigest.com
Kapanlagi.com - Pasangan aktor dan aktris yang dinilai seksi oleh banyak orang, Channing Tatum dan Mila Kunis telah menjalani syuting film terbaru mereka, JUPITER ASCENDING.
Film yang digagas oleh Lana dan Andy Wachowski ini bercerita tentang Jupiter Jones (Kunis) yang diprediksi bakal menjalani hal-hal hebat. Ia pekerja biasa dan punya banyak cita-cita.
Kehidupan normalnya tersebut langsung berubah saat Caine (Tatum) muncul dalam kehidupannya. Caine adalah mantan tentara yang kini menjadi pemburu dengan rekayasa genetik di tubuhnya. Pertemuan yang berbahaya ini membuat Jupiter sadar bahwa dirinya bukan manusia biasa melainkan keturunan makhluk luar biasa yang mampu membawa keseimbangan di dunia.
Lana dan Andy Wachowski selain mengonsep cerita juga turun tangan sebagai sutradara. Saat ini pengambilan gambarnya telah dimulai di Warner Bros Studios Leavesden, dengan jadwal syuting selanjutnya di Chicago pada Juni mendatang.
CLOUD ATLAS, karya teranyar dari Lana dan Andy Wachowski. (collider.com)
Filmnya sendiri direncanakan bakal dirilis pada 25 Juli tahun depan. Dua aktor dan aktris di atas bakal ditemani oleh Sean Bean, Eddie Redmayne, Douglas Booth, Tuppence Middleton, Doona Bae, James D'Arcy dan Tim Pigott-Smith.  Selepas CLOUD ATLAS, rupanya Lana dan Andy masih getol menggarap film fiksi ilmiah.
Â
#Berita pilihan
- Aubrey Plaza Kacaukan Pidato Will Ferrell di MTV Movie Awards
- Viggo Mortensen Ingin Gabung 'THE HOBBIT'
- Penulis Naskah Film Marvel Meninggal Dunia
- 10 Momen Paling Mengejutkan Dalam Sejarah MTV Movie Awards
- Trailer Perdana 'THE HUNGER GAMES: CATCHING FIRE'
Â
Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(dgs/dka)
Mahardi Eka Putra
Advertisement
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
