Umur 84 Tahun, Clint Eastwood Resmi Ceraikan Istri
Dina - Clint Eastwood
@ KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Kabar perpisahan kembali meramaikan dunia Hollywood. Kali ini, giliran pasangan Clint Eastwood dan Dina Eastwood yang benar-benar menunjukkan bahwa mereka benar-benar serius soal perpisahan.
Seperti dilaporkan oleh Daily Mail, pasangan ini akhirnya resmi bercerai secara hukum pada Selasa (23/12) lalu. Kini, Clint resmi menjadi duda di usia yang sangat senja, yaitu 84 tahun.
Kasus perceraian pasangan ini memang tak bisa dibilang mudah. Setelah 'berperang' selama lebih dari setahun, akhirnya mereka berhasil mencapai kata mufakat pada Desember 2014.
Dina - Clint Eastwood @ dailymail.co.ukSalah satu faktor yang membuat perceraian mereka memakan waktu lama adalah perebutan hak asuh anak mereka, Morgan. Masing-masing dari mereka sama-sama ingin mengasuh anak perempuan yang kini berusia 18 tahun itu.
Selain itu, negosiasi pembagian harta gono-gini juga bukan hal yang mudah dilakukan. Dina ingin mendapatkan tunjangan yang cukup besar dari sang suami, namun hal ini dianggap sangat memberatkan untuk Clint.
Pasangan ini telah menikah selama 18 tahun, walau usia mereka terpaut hingga 35 tahun. Sayangnya, rumah tangga mereka gagal saat Dina mengajukan gugatan cerai pada Oktober 2013.
Jangan Lewatkan!!!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(dai/ris)
Riswinanti Permatasari
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
