Gantengnya Satriyo, Putra Arjuna AFI & Almarhumah Luri AFI
@istimewa
Kapanlagi.com - Para pecinta Akademi Fantasi Indosiar tentu masih ingat dengan nama Luri AFI. Finalis ajang pencarian bakat tahun itu meninggal pada tahun 2009 lalu karena keracunan kehamilan.
Kini, enam tahun pasca kepergiannya, putra pertama Luri hasil pernikahannya dengan Arjuna AFI sudah tumbuh besar. Bocah kecil yang tak sempat bertemu dengan ibunya itu sudah jadi anak yang ganteng dan menggemaskan.
Putra pertama sesama alumni AFI 2005 itu diberi nama Shifardy Satriyo Prananda. Lahir pada 3 Januari 2009, kini bocah yang akrab disapa Ryo itu sudah beranjak besar.
Ryo saat masih kecil, dan almarhumah Luri. @istimewaSenyumnya begitu manis dan menggemaskan, mengingatkan semua orang akan senyuman Luri. Bahkan Arjuna pun tak menyangkal bahwa senyuman Ryo sangat mirip dengan almarhumah istrinya tercinta.
Sayangnya, tak banyak cerita yang bisa dikorek dari kehidupan Arjuna pasca sepeninggal Luri. Ia hanya sesekali mengunggah status di dunia maya, dan foto ini adalah satu-satunya dokumentasi yang ia tunjukkan di jejaring sosial Twitter.
Ryo kini sudah besar. @twitter/primaarjunaLuri sendiri meninggal seminggu setelah melahirkan Ryo. Ia didiagnosis mengalami keracunan kehamilan, air ketubannya sedikit dan ari-arinya mengalami pengapuran.
Dan sampai detik ini, belum pernah terdengar kabar pernikahan Arjuna dengan perempuan lain. Bahkan, tahun lalu ia masih menyebut nama Luri di akun Twitternya, mengharukan.
Yang Ini Juga Tak Kalah HOT!!!
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/phi)
Wulan Noviarina Anggraini
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
