Ini Sosok Mona Ratuliu di Mata Anak Sulung Yang Beranjak Remaja
Diterbitkan:
Mima dan Mona © KapanLagi.com®/Nuzulur Rakhmah
Kapanlagi.com - Bertepatan dengan hari ibu, Mona Ratuliu mengeluarkan buku berjudul ParenThink yang berisi kisah drama dalam mengasuh tiga anaknya. Dalam buku tersebut, Mona pun menceritakan bagaimana mengasuh anak yang sudah beranjak remaja. Seperti yang dialaminya ketika mendidik anak sulungnya Davina Shava Felisa atau yang biasa disapa Mima.
"Sama anak-anak harus jadi bunglon, kita orang tua menjadi sosok teladan buat anak-anak. Tapi kita juga harus bisa jadi sahabat dan teman curhat, harus tau idolanya dia siapa," ujar Mona saat ditemui di Plaza Senayan, Jakarta Selatan pada (21/12).
Mona Ratuliu
Ditemui di tempat yang sama, Mima pun mengungkapkan bahwa Bundanya adalah sosok yang segalanya. Karena bisa memberikan perubahan untuk anak-anaknya menjadi lebih baik lagi. Mima juga selalu happy saat bercerita dengan Mona.
Kehadiran Mona membuat anak-anaknya selalu happy © KapanLagi.com®/Nuzulur Rakhmah
"Menurutku bunda itu apa ya? Susah ngejelasinnya. It's like everything (rasanya semuanya). Bunda yang mengubah aku sama adik-adik aku jadi lebih baik. Walau sibuk sana sini tapi selalu bikin senang aku sama adik-adik aku," ungkap Mima.
"Kalau ada bunda (di rumah) kayak lebih seru aja, lebih happy. Bisa cerita-cerita, kalau sudah ketemu bunda pasti banyak cerita yang kita kasih," lanjut anak pertama dari tiga bersaudara ini.
Meski menurut anak-anaknya, Mona adalah ibu yang terbaik, namun ia merasa belum bisa menjadi ibu yang sempurna saat ini. "Aku rasa kita sebagai ibu nggak ada sempurnanya. Aku merasa kalau urus anak balita udah gampang deh, tapi sekarang udah punya anak remaja jadi belajar hal baru. Belajar lagi bagaimana menjadi orang tua yang baik, nggak akan selesai-selesai (belajar)," tandas Mona.
Simak berita lainnya!
Hari Ibu, Nagita Slavina Tak Siapkan Kado Khusus! Ini Alasannya..
Hari Ibu, Umi Pipik: Nggak Harus Dirayakan Setiap Tahun
Besarkan Anak Hasil Perkosaan, Kisah Ibu 11 Tahun Ini Bikin Mewek
Dari 'Suami Terbaik' Sampai Hari Ibu, Titi DJ Punya Cerita Seru
Seperti Google Doodle, Yuk Sempatkan Peluk Ibumu Hari Ini
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/rhm/pit)
Nuzulur Rakhmah
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
